Pesawat Paling Mahal Di Dunia – Pesawat terbang adalah pesawat udara yang lebih berat dari udara. Bersayap tetap, dan dapat terbang dengan tenaga sendiri secara umum istilah pesawat terbang sering juga di sebut dengan pesawat udara. Kapal terbang atau pesawat saja, dengan tujuan pendefenisian yang sama sebagai kendaraan yang mampu terbang di udara.
Namun dalam dunia penerbangan, istilah pesawat terbang berbeda dengan pesawat udara, istilah pesawat udara jauh lebih luas pengertiannya karena telah mencakup pesawat terbang dan helikopter. Helikopter adalah salah satu jenis sarana transportasi udara juga, transportasi ini juga berbeda dengan pesawat terbang yang biasa kita gunakan. Di lansir dari laman junglepartyhostal.
Helikopter juga biasa dapat di gunakan untuk pejabat – pejabat negara mau pun untuk tujuan kegunaan lain. Sarana ini hanya bermuatan empat orang saja berbeda dengan pesawat terbang yang memiliki muatan yang sangat banyak sekali.
Berikut salah satu dari contoh pesawat termahal di dunia yang masih beraktivitas dengan baik.
Airbus A380 Milik Pangeran Saudi Alwaliid bin Talal (US$ 502 Juta)
Airbus A380 milik pangeran Alwaleed bin Talal dari Arab Saudi merupakan jet pribadi termahal di dunia yang di banderol sebesar US$ 502 juta. Jet pribadi ini memiliki luas hingga 550 meter persegi dan di lengkapi dengan perabotan mewah.
Terdapat ruang konser, pemandian turki, ruang garasi, bahkan kandang kuda dan unta dalam pesawat ini. Selain itu, pesawat ini mempunyai kecepatan maksimum 1.050 kilometer/jam dan jangkauan penerbangan 15.700 km.
Pesawat Paling Mahal Di Dunia
Airbus A340-300 Milik Alisher Usmanov (US$ 400 Juta)
Airbus A340-300 milik Alisher Usmanov termasuk jet pribadi termahal di dunia dengan harga senilai US$ 400 juta. Jet pribadi ini di klaim menjadi yang terbesar di Rusia.
Biaya yang di keluarkan untuk perawatan jet ini mencapai US$ 230 juta. Bahkan, Usmanov menghabiskan tambahan US$ 170 juta untuk interior mewah, termasuk ruang makan dengan kursi dari kulit, beberapa area tempat duduk, kamar mandi, serta tempat tidur. A340-300 memiliki kecepatan maksimum 915 km/jam dan jangkauan 13.699 km.
Boeing 747-8 VIP Milik Joseph Lau (US$ 367 Juta)
Boeing 747-8 VIP milik konglomerat Hong Kong Joseph Lau di banderol dengan harga US$ 367 juta. Joseph menghabiskan sebesar US$ 214 juta untuk penambahan fasilitas kamar tamu, bar, area gimnastik, dan kantor yang cukup besar untuk rapat dewan. Jet ini memiliki kecepatan mencapai 1.195 km/jam dan memiliki jangkauan maksimum 17.020 km.
Boeing 747-430 Milik Sultan Brunei Hassanal Bolkiah (US$ 323 Juta)
Boeing 747-430 ini yang di miliki Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah di perkirakan senilai US$ 323 juta. Jet ini mempunyai interior yang terbuat dari emas murni. Pesawat ini memiliki kecepatan 1.000 km/jam dan jangkauan terbang 14.000 km.
Boeing 767-33A ER Milik Roman Abramovich (US$ 170 Juta)
Jet pribadi milik pengusaha Rusia Roman Abramovich ini di banderol dengan harga US$ 170 juta. Pesawat ini mampu mengangkut seluruh tim sepak bola Chelsea dengan nyaman karena memiliki ruang makan yang cocok untuk 30 orang.
Tak hanya itu, pesawat ini juga di lengkapi hiasan emas serta sistem anti-rudal. Boeing 767-33A ER memiliki kecepatan maksimum 850 km/jam dan jangkauan penerbangan maksimum 11.090 km.